"OBITO UCHIHA"



Obito Uchiha
(うちはオビト, Uchiha Obito)

¤ Julukan
- Tobi (トビ)
- Madara Uchiha (うちはマダラ, Uchiha Madara)
- Second Six Paths (二人目の六道, Futarime no Rikudō)
- Masked Man (仮面の男, Kamen no Otoko)

¤ Debut
- Manga : Chapter #239
- Anime : Naruto Shippuden Eps #32
- Movie : Naruto Shippūden 3: Inheritors of the Will of Fire
- Video Game : Naruto Shippūden: Ultimate Ninja Heroes 3
- OVA : Naruto: The Cross Roads
- Muncul Dalam : Anime, Manga, Movie & Game
- Pengisi Suara :
English =>
- Vic Mignogna ( Obito )
- Michael Yurchak ( Tobi )
- Neil Kaplan ( Madara )
- Vic Mignogna ( Madara dalam Ultimate Ninja Impact )
- Nolan North ( Madara dalam Ultimate Ninja Strom 2 )
Japan =>
- Sōsuke Komori ( Obito )
- Wataru Takagi ( Tobi )
- Naoya Uchida ( Madara )

¤ Kepribadian
- Lahir : 10 Februari
- Gender : Laki - laki
- Umur :
Part 1 => 13 Tahun
Part 2 => 29 - 30 Tahun
- Tinggi :
Part 1 => 154.2cm / 1.542 m / 5.059 ft / 60.709 in
Part 2 =>175.0 cm /1.75 m / 5.741 ft / 68.898 in
- Berat :
Part 1 => 44.5kg / 98.106 lb
Part 2 => 55.9kg / 123.238 lb
- Golongan Darah : O

¤  Kekkai Genkai
- Sharingan
- Mangekyõ Sharingan
- Rinnegan

¤ Klasifikasi
- Missing - nin
- S-Rank

¤ Jabatan
- Pemimpin Akatsuki
- Pemimpin Rahasia Kirigakure

¤ Afiliasi :
- Konohagakure
- Akatsuki
- Kirigakure

¤  Rekan Tim
- Tim Minato
- Deidara

¤  Klan
- Klan Uchiha

¤  Rank
- Ninja Rank : Chûnin
- Registrasi Ninja : 010886
- Lulus Akademi : 9 Tahun
- Promo Chunin : 11 Tahun
========================================================================

Tobi Part 1
Tobi (トビ), menjadi anggota Akatsuki sesudah kematian Sasori dan menjadi rekan Deidara. Tobi sebenarnya bukanlah Uchiha madara yang di sebut-sebut.karena uchiha madara yang asli telah di hidupkan kembali oleh kabuto dalam perang. tobi aslinya adalah salah satu teman masa kecilnya Hatake Kakashi yang sekaligus adalah teman team, yang diketuai oleh ayahnya Naruto yang sekaligus Hokage ke-4 Yondaime. Yang di dalamnya terdiri dari Hatake Kakashi, Rin, dan Obito Uchiha, nama sebenarnya dari Tobi. Tobi juga yang memberikan sebelah matanya kepada Hatake Kakashi, yang dalam wujud mata Sharingan.
Tobi sebelumnya adalah bawahan Zetsu. Ia memakai cincin yang sebelumnya dipakai oleh Sasori. Dalam pertarungan Deidara melawan Sasuke, Tobi terperangkap dalam ledakan bunuh diri Deidara. Kemudian Zetsu menduga bahwa Tobi telah mati dalam ledakan tersebut. Tidak seperti kebanyakan ninja pada umumnya, Tobi tidak menggunakan pelindung kepala sehingga desa asalnya masih belum diketahui, sampai Ia mengungkap identitasnya sendiri setelah kematian Deidara, bahwa ia adalah ninja pelarian Konohagakure. Ia memakai topeng aneh yang menutupi seluruh wajahnya, sehingga hanya mata kanannya saja yang terlihat, yang kemudian diketahui adalah Sharingan.


Keahlian Tobi masih belum jelas, karena tidak pernah diperlihatkan bagaimana ia bertarung. Ia dan Deidara mengalahkan Bijuu berekor tiga, tetapi Tobi diperlihatkan tidak melakukan apa-apa, melainkan ia lari dari Bijuu tersebut. Setelah pertarungan, Tobi mengklaim bahwa ia mengalahkan Bijuu tersebut hanya dengan satu serangan. Deidara tidak setuju dan mengatakan bahwa itu adalah sebuah "kontribusi seni" (ledakan tanah liat) yang membawanya pada kemenangan. Dalam pertarungannya melawan Sasuke, Tobi menunjukan kemampuannya untuk memulihkan diri dari serangan yang fatal. Setelah terpotong oleh pedangnya Sasuke, Tobi terjatuh dan kembali berdiri hanya dalam beberapa detik dan hanya mengeluh tentang kecepatan serangan tersebut. Dari sini, Tobi tidak lagi mempertunjukan teknik apapun. Menurut Pein, seseorang seperti Tobi bisa didapatkan kapan saja jika dibutuhkan, sedangkan Deidara digambarkan unik, menyatakan secara tidak langsung bahwa Tobi adalah salah satu anggota terlemah dalam Akatsuki
Tobi memiliki gaya bicara yang resmi dan benar. Walaupun penampilan fisiknya masih menyisahkan misteri, Zetsu secara tidak langsung menyatakan bahwa Tobi masih muda, sementara sisi yang lain dari Zetsu mengatakan bahwa Tobi adalah "anak baik". Tobi sangat menghormati Deidara, dan sering memanggilnya dengan sebutan Deidara-sempai. Kepribadian Tobi agak sedikit ganjil jika dibandingkan dengan anggota Akatsuki yang lain. Sementara anggota yang lain sangat berdedikasi dan serius, meskipun sering terjadi pertentangan pendapat, Tobi lebih santai dan agak konyol seperti Naruto. Kepribadiannya tidak disukai Deidara, yang meyakini bahwa semua Akatsuki seharusnya bersikap serius dan tenang. Tobi tanpa sengaja sering menjengkelkan Deidara yang mengakibatkan Deidara menyerang Tobi dalam sebuah aksi komedi. Di sisi yang lain, Kisame menghargai kemampuan Tobi yang membuat ceria dalam organisasi mereka yang suram.
Tobi kemudian muncul sebagai dalang di balik Akatsuki. Pemimpin ini mengisyaratkan tentang tujuan akhir Akatsuki yang berhubungan dengan Sharingan. Setelah pertemuan ini Tobi menghubungkan dirinya sebagai Madara Uchiha. Ia juga mengklaim bahwa ia memiliki kekuatan Sharingan yang sebenarnya.


  ¤  Trivia
- Obito membuat Cameo sebelum pengenalan yang sebenarnya dalam Chapter #122 & Naruto Episode #72 selama pengenalan Sandaime Hokage, lalu pada cover Chapter #16.
- Tobi bisa diartikan sebagai " melompat" (飛) atau sebagai "layang - layang" (鳶). Terjemahan yang terakhir menghubungkan Tobi dengan Taka melalui pepatah Jepang "Elang lahir dari layang - layang" (鳶が鷹を生む, tobi ga taka o umu), mengartikan bahwa anak yang berbakat luar biasa dapat dilahirkan dari orang tua biasa.
- Salah satu topeng Obito sebagai Tobi muncul di Omake dalam akhir Naruto Shippûden episode #129 bersama dengan wajah Baki & topeng Haku.
- Tobi nampaknya menyukai dango.
- Menurut Databook, perkataan Favorit Tobi adalah "Kerjasama" (チームワーク, Chīmuwāku) & "Rekan" (仲間, Nakama).
- Obito telah menyelesaikan total 135 misi resmi : 86 D-Rank, 24 C-Rank, 24 B-Rank, 1 A-Rank, 0 S-Rank.
- Sebagai Tobi, Hobinya adalah menemani "Deidara-Senpai".
- Favorit Frase Tobi adalah memberikan "Rahasia" (秘密, himitsu).
- Didalam Video Games Naruto Shippûden : Ultimate Ninja Impact, Tobi mampu menggunakan Katon ( Elemen Api ) ,walaupun sedang memakai topeng, sama halnya dengan Kakashi.
ahaha nyemburnya dari mana ya? XD

¤ Kata-Kata Pilihan

- (Untuk Kakashi ) : "Memang dalam Dunia Ninja, mereka yang melanggar aturan adalah sampah, tapi ... Mereka yang menghianati temannya adalah lebih buruk dari sampah. Aku akan menjadi sampah, jadi lebih baik aku melanggar aturan saja. Dan jika hal itu tak membuatku menjadi shinobi sejati, maka aku tak peduli pada hal-hal Shinobi itu"

- (Untuk Kakashi) : "Aku akan mati.. tetapi aku akan menjadi matamu & melihat masa depan bersamamu."

- (Sebelum terduga kematiannya) : "Ketika Aku & Kakashi menjadi teman, Aku tidak bisa membawa diriku untuk mengakui kepada Rin. Aku berharap aku punya lebih banyak waktu dengan semua orang."

- (Untuk Minato) : " Yondaime Hokage Minato, menjauhlah dari Jinchûriki atau anakmu akan mati dalam waktu sekejap."

- (Untuk Minato, tentang alasannya menyerang Konoha) : "Oh kamu tahu, ini menyenangkan, ini adalah bagian dari rencanaku untuk memulai perang ataupun untuk membawa perdamaian."

- (Untuk Kisame tentang Rencana Mata bulan) : "Itu akan menjadi dunia yang baru, Dunia yang sesungguhnya tanpa kebohongan."

- (Untuk Pain & Konan) : "Kekuatan sesungguhnya dari Sharingan, inilah kekuatan Madara Uchiha!" (写輪眼の本当の力が… このうちはマダラの力が!, "Sharingan no hontō no chikara ga… kono Uchiha Madara no chikara ga!")

- (Berpikir untuk dirinya sendiri) : "Ketika seseorang mengenal kasih sayang, maka orang tersebut juga menanggung resiko kebencian."

- (Untuk Ke 5 Kage) : "Sebuah konsep dari harapan adalah tidak lebih dari menyerah. Sebuah kata yang tidak memiliki arti yang sebenarnya sama sekali."

- (Untuk Naruto & Bee) : "Perang sudah dimulai, namaku tidak lagi penting. Kamu dapat memanggilku dengan panggilan lama Tobi,jika kau ingin. Madara,Tobi atau apalah. Panggil aku dengan sebutan apapun terserah yang kau mau."

- (Untuk Naruto & Bee) : "Aku bukan siapapun, Aku tidak ingin menjadi siapapun. Aku hanya peduli untuk menyempurnakan Rencana Mata Bulan."

- (Untuk Kakashi) : "Kau telah melihat kenyataan, dan seharusnya kau bisa mengerti ...
Tak ada harapan yang bisa menjadi kenyataan di Dunia ini ...
Itulah kenapa aku mengejar impian Mugen Tsukuyomi ... Aku ingin membangun ulang Dunia dimana seorang pahlawan tidak harus membuat alasan menyedihkan di depan Kuburan."

- (Untuk Kakashi) : "Tak ada gunanya menyalahkan kenyataan tak berguna ini ... Aku tak tertarik dengan Dunia ini, semenjak itu mulai menghilang"

0 komentar:

Post a Comment